Ahmad Ridho

Kumpulan Layanan Web Hosting

Layanan hos web adalah jasa layanan internet yang menyediakan sumber daya server-server untuk disewakan sehingga memungkinkan organisasi atau individu menempatkan informasi di internet berupa HTTP, FTP, EMAIL, atau DNS

Peladen hos terdiri dari sebuah server atau gabungan server-server yang terhubung dengan jaringan internet berkecepatan tinggi.

Ada beberapa jenis layanan host yaitu hos berbagi, server dedikasi, VPS, dan server kolokasi.


Hos berbagi 
Hos berbagi adalah layanan hos di mana sebuah akun hos ditaruh bersama-sama beberapa akun hos lain dalam satu server yang sama, dan memakai pelayanan bersama-sama.


Server Dedikasi dan VPS
Server terdedikasi adalah server yang dipergunakan untuk menjalankan aplikasi dengan beban tinggi dan tidak bisa dioperasikan dalam hos berbagi atau VPS. Server-server tersebut bisa disediakan sendiri oleh penyewa atau dipinjamkan dari pemilik lokasi pusat data kepada penyewa.
Server maya terdedikasi (VPS), server ini dibuat dengan melakukan proses virtualisasi sistem operasi yang dipergunakan. Oleh sebab itu maka di dalam VPS terdapat beberapa sistem operasi yang berjalan secara bersamaan.


Kolokasi
Kolokasi adalah sebuah tempat yang dipergunakan untuk meletakkan server secara bersama sama di suatu gedung atau ruangan (pusat data). Server-server tersebut dipergunakan untuk berbagai macam kebutuhan seperti hosting, penyimpanan data suatu perusahaan, server VPN dan berbagai macam kebutuhan IT perusahaan yang lainnya.


Server kolokasi
Server kolokasi adalah server yang dititipkan disuatu tempat penyedia jasa internet dimana penyedia jasa internet tersebut memberikan arus listrik, koneksi internet, dan pendingin ruangan, dan rack tempat meletakkan server. Server tersebut sepenuhnya milik pelanggan dan dikelola sendiri oleh pelanggan. Pelanggan tidak diharuskan menyewa server pada penyedia jasa internet.


Adapun beberapa layanan web hosting yang telah saya ketahui sebagai berikut:


dan masih banyak lagi hosting-hosting terbaik saat ini yang saya rasa belum saya ketahui.

Setidaknya gunakan hosting dengan spesifikasi terbaik.



Semoga bermanfaat.
Jangan lupa kritik dan saran atau mungkin tambahannya. hehehe

G+

No comments:

Post a Comment